Author pic

Reno Iqbalsah

Full-Stack Web Developer

Tentang Website Ini

Saya tidak memiliki latar belakang pekerjaan maupun pendidikan di bidang IT. Namun, sudah sejak lama saya ingin belajar programming, tetapi saya selalu merasa saya tidak akan mampu. Saya selalu berpikir bahwa programming sangatlah sulit, saya harus menghafal berbagai macam fungsi, syntax dan sebagainya. Hingga suatu ketika saya menemukan iklan dari Cisco tentang kursus gratis bahasa pemrograman Python. Dan hal itu telah mengubah persepsi saya terhadap dunia programming.

Untuk menjadi seorang programmer kita tidak harus jenius dalam matematika, tidak harus memiliki memori yang kuat untuk menghafal seluruh syntax dan keyword. Programming bukan tentang hanya menulis kode, melainkan suatu langkah problem solving terhadap permasalahan yang kita hadapi. Semua orang bisa menjadi seorang programmer, asalkan mau berusaha. Dan satu-satunya hal yang harus dimiliki untuk menjadi seorang programmer adalah keinginan untuk terus belajar, kuncinya hanyalah persistance.

Sayangnya, sumber daya atau resource belajar programming berbahasa Indonesia sangat terbatas. Kalaupun ada, biasanya berbayar dan cukup mahal. Saya membuat Website ini untuk berbagi pengetahuan saya yang sangat minim ini kepada teman-teman semua dengan bahasa yang saya harap dapat mudah dimengerti. Saya pun masih terus belajar, dan banyak yang bilang bahwa cara terbaik untuk belajar adalah dengan mengajarkannya kembali pada orang lain.

Banyak kursus online mendorong bahwa dengan belajar programming kita dapat bekerja di dunia IT, bekerja di start up maupun perusahaan IT besar. Padahal, tidak hanya itu. Belajar programming dapat membantu anda mendapatkan pekerjaan, maupun membantu pekerjaan anda saat ini. Banyak sekali pekerjaan kantoran yang dapat diselesaikan dengan lebih efektif dan efisien menggunakan bantuan bahasa pemrograman. Seperti saya sendiri pun masih bekerja sebagai staff administrasi hingga saat ini. Baik anda pegawai, mahasiswa, anak SMA, anak SMP, anak SD sekalipun, tidak ada salahnya untuk belajar programming.

Mari belajar programming, dan membawa dunia digital yang lebih baik untuk Indonesia.

- Reno Iqbalsah, Author

Teknologi di Balik Website Ini

Svelte Front-end FrameworkTailwind CSSAstroJs Meta-FrameworkNodeJs RuntimeVercel Cloud